Pengamanan Data Gaji Karyawan Dengan Menggunakan Metode Advanced Encryption Standard (AES)

Authors

  • Josua Syahputra Sianipar STMIK Triguna Dharma
  • Nurcahyo Budi Nugroho STMIK Triguna Dharma
  • Ita Mariami STMIK Triguna Dharma

DOI:

https://doi.org/10.53513/jursi.v3i1.5653

Abstract

Kerahasiaan dari data atau informasi merupakan suatu kelengkapan pelayanan yang dibuat untuk menjaga agar informasi yang tersimpan tidak dapat dibaca atau dibuka oleh pihak yang tidak berhak. Data gaji adalah sebuah data yang dianggap sangat penting dan beresiko apabila terjadi penyalahgunaan dan manipulasi. Untuk itu dalam pencatatan data gaji karyawan PT. Alfa Scorpii Medan menggunakan file text dari Microsoft Excel, isi file akan diinput pada aplikasi yang digunakan, sehingga akan rawan terjadinya manipulasi dan penyalahgunaan data.Untuk mengatasi masalah tersebut dibutuhkan sebuah sistem yang mampu mengolah data menjadi tidak terbaca dengan teknik penyandian modern. Sehingga membantu pihak perusahaan dalam mengamankan data gaji karyawan, sehingga dapat dikelola dengan aman tanpa adanya kekhawatiran penyalahgunaan data oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Teknik yang digunakan adalah ilmu kriptografi dengan algoritma AES. Advanced Encryption Standard merupakan algoritma kriptografi simetrik yang beroperasi dalam mode penyandian blok (block cipher) yang memproses blok data 128-bit dengan panjang kunci 128-bit, 192-bit, dan 256-bit.Hasil penelitian merupakan terciptanya sebuah aplikasi kriptografi dengan metode AES 128 untuk mengamankan data gaji perusahaan.

Author Biographies

Nurcahyo Budi Nugroho, STMIK Triguna Dharma

Sistem Informasi

Ita Mariami, STMIK Triguna Dharma

Sistem Informasi

References

Astri Prameshwari, Nyoman Putra Sastra, “Implementasi Algoritma Advanced Encryption Standard (AES) 128 Untuk Enkripsi dan Dekripsi File Dokumenâ€, Eksplora Informatika, Vol. 8, No. 2, 2018, pp.52-58.

IT Governance Indonesia, DATA GAJI PEKERJA FACEBOOK BOCOR, Bagaimana Cara Mencegahnya? Berdasarkan ISO 27000, ITG.ID, Des.2019.[Online].Available: https://itgid.org/fb [Akses : 14 Jul. 2021].

Jaka Prayudha, Saniman, Ishak, “Implementasi Keamanan Data Gaji Karyawan Pada PT. Capella Medan Menggunakan Metode Advanced Encryption Standard (AES), Sains dan Komputer (SAINTIKOM), Vol. 18, No.2, Agustus 2019, pp.119-129.

Ashari Arief, Ragil Saputra, “Implementasi Kriptografi Kunci Publik dengan Algoritma RSA-CRT pada Aplikasi Instant Messagingâ€, Scientific Journal of Informatics, Vol. 3, No.1, Mei 2016, pp.46-54.

Freshly Nandar Pabokory, Indah Fitri Astuti, Awang Harsa Kridalaksana, “IMPLEMENTASI KRIPTOGRAFI PENGAMANAN DATA PADA PESAN TEKS, ISI FILE DOKUMEN, DAN FILE DOKUMEN MENGGUNAKAN ALGORITMA ADVANCED ENCRYPTION STANDARDâ€, Jurnal Informatika Mulawarman, Vol. 10, No.1, Feb.2015, pp.20-31.

Budi Hartono, “Ruang Lingkup Kriptografi Untuk Mengamankan Dataâ€, Vol. 9, No.2, Mei 2004, pp.1-2.

Putu Warna Putra, Made Sudarma, Nyoman Pramaita, “Rancang Bangun Sistem Enkripsi Dan Dekripsi SMS Menggunakan AES dan Blowfish Cipher serta Kombinasinya Pada Telepon Seluler Berbasis Androidâ€, Majalah Ilmiah Teknologi Elektro, Vol. 18, No. 1, Jan.2019, pp.1-8.

Aditia Rahmat Tulloh, Yurika Permanasari, Erwin Harahap, “Kriptografi Adcvanced Encryption (AES) Untuk Penyandian File Dokumenâ€, Jurnal Matematika UNISBA, Vol. 15, No. 1, Mei 2016, pp.1-8.

Ratno Prasetyo, Asep Suryana, “Aplikasi Pengamanan Data dengan Teknik Algoritma Kriptografi AES dan Fungsi Hash SHA-1 Berbasis Desktopâ€, Jurnal SISOKOM, Vol. 5, No.1, Sept.2016, pp.61-65.

Faturungi Muharram, Huzain Azis, Abdul Rachman Manga, “Analisis Algoritma pada Proses Enkripsi dan Dekripsi File Menggunakan Advanced Encryption Standard (AES)â€, Prosiding Seminar Nasional Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi, Vol. 3, No. 2, Des.2018, pp.112-115.

Downloads

Published

2024-01-12