Sistem Pakar Mendiagnosa Penyakit Kolesterol Pada Remaja Menggunakan Metode Certainty Factor

Authors

  • Elimaster Tua Marbun STMIK Triguna Dharma
  • Kamil Erwansyah STMIK Triguna Dharma
  • Juniar Hutagalung STMIK Triguna Dharma

DOI:

https://doi.org/10.53513/jursi.v1i4.5686

Abstract

Kolesterol merupakan salah satu senyawa lemak berlilin yang sebagian besar diproduksi pada organ hati dan sebagian lainnya didapatkan dari makanan. Kolesterol ini dapat terjadi pada orang dewasa maupun anak-anak. Adapun jenis kolesterol yang dialami masyarakat, yaitu Low-Density Lipopprotein (LDL) dan High Denzsity Lipoprotein (HDL). Remaja berpotensi terkena kolesterol tinggi tetapi tidak menyadari hal tersebut. Jika hal ini dibiarkan, maka akan menyebabkan masalah yang lebih besar dikemudian hari. Ditambah lagi remaja yang jauh dari perkotaan yang tinggal di daerah pegunungan maupun desa terpencil sangat tidak memungkinkan untuk dapat mengecek kolesterol di rumah sakit ataupun klinik dikarenakan faktor jarak, biaya dan juga waktu. Permasalahan tersebut dapat diatasi dengan membutuhkan suatu bidang keilmuan yang dapat mendeteksi kadar kolesterol seseorang berdasarkan pengetahuan pakar yang akan diterapkan dalam sistem adalah sistem pakar. Sistem Pakar dibuat untuk tujuan saling berbagi dan saling bertukar informasi tentang pengetahuan khususnya dalam hal mendiagnosa kolesterol dengan menggunakan metode certainty factor Hasil penelitian ini dapat mendiagnosa kolesterol setelah dilihat dari hasil perhitungan bobot dan semua gejala - gejala diinputkan, dihitung dengan menggunakan metode certainty factor dan menggunakan metode certainty factor yang lebih cepat dan akurat. Kata Kunci: Certainty Factor, Kolesterol, Sistem Pakar. 

Author Biographies

Elimaster Tua Marbun, STMIK Triguna Dharma

Sistem Informasi

Kamil Erwansyah, STMIK Triguna Dharma

Sistem Informasi

Juniar Hutagalung, STMIK Triguna Dharma

Sistem Informasi

References

I. H. Santi And B. Andari, "Sistem Pakar Untuk Mendiagnosa Kolesterol Dengan Metode Certainty Factor," INTENSIF, Vol. III, No. 2, Pp. 159-177, 2019.

M. A. Wijaya And V. A. Aziz, "Sistem Pakar Mendiagnosa Kolesterol Mata Pada Manusia Menggunakan Metode Forward Chaining," Core-IT: Jurnal Komputasi Dan Teknologi Informasi, Vol. 1, No. I, Pp. 43-49, 2020.

K. E. Setyaputri, A. Fadlil And S. , "Analisis Metode Certainty Factor Pada Sistem Pakar Diagnosa Kolesterol THT," Jurnal Teknik Elektro, Vol. X, No. 1, Pp. 30-35, 2018.

M. Busthomi, N. Nafi’iyah, N. Nawafilah., "Perbedaan Kadar Kolesterol Total Pada Pasien Puasa Dan Tidak Puasa," Jurnal Ilmiah Sistem Informasi, Teknologi Informasi dan Sistem Komputer, Vol. XV, No. 1, 2020

S. Ifaliza, A., A. Garini, " Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Kolesterol pada Remaja dengan Metode Certainty Factor," Jurnal Analis Kesehatan Klinikal Sains, Vol. IX, No. 1, 2021.

S. Simamora, K. Erwansyah, U. Pane, "Sistem Pakar Untuk Mendiagnosa Penyakit Down Syndrome Menggunakan Metode Dempster Shafer," Jurnal CyberTech, Vol. I, No. 2, 2021.

E. Sagala, J.Hutagalung, S.Kusnasari, Z.Lubis, "Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Rubeola Pada Anak Menggunakan Metode Forward Chaining Dengan Bahasa Pempograman PHP & DATABASE MYSQL," Jurnal CyberTech, Vol. I, No. 1, 2021.

A. Ramadhanu And R. Gusrianto, "Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Rubeola Pada Anak Menggunakan Metode Forward Chaining Dengan Bahasa Pempograman PHP & DATABASE MYSQL," Jurnal Teknologi Dan Informasi Bisnis, Vol. III, No. 1, Pp. 254-258, 2021.

J.Nasir, J., "Sistem Pakar Konseling Dan Psikoterapi Masalah Kepribadian Dramatik Menggunakan Metode Forward Chaining Berbasis Web," RABIT (Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Univrab), Vol. III, No. 1, Pp. 37-48, 2018.

R. Pramuditha, " Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Kulit Pada Manusia Berbasis Android," Sistem Informatika, Vol. I, No. 1, 2018.

Downloads

Published

2022-07-26