Penerapan IoT Dengan Algoritma Fuzzy Dalam Monitoring Kesehatan Mata Dengan Sensor Berbasis Android

Authors

  • M Ilham Setya Aji STIKOM CKI
  • Dadang Iskandar Mulyana
  • Yuma Akbar

DOI:

https://doi.org/10.53513/jsk.v6i1.7346

Keywords:

Ilmu Komputer

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan alat monitoring kesehatan mata pada pengguna komputer. Aktivitas masyarakat yang sebagian besar dibantu komputer dan posisi penggunaannya yang tidak baik sering menimbulkan masalah penglihatan. Masalah lainnya yaitu kesadaran pengguna yang tidak pernah dievaluasi menimbulkan masalah penglihatan yang akan timbul di kemudian hari. Dalam penelitian ini, dibuat sebuah sistem dengan mengintegrasikan perangkat NodeMCU, sensor HC-SR04, sensor LDR dengan aplikasi android menggunakan internet. Sensor HC-SR04 digunakan untuk membaca jarak antara pengguna dan komputer, sedangkan sensor LDR digunakan untuk membaca intensitas cahaya di sekitar pengguna. Hasil dari sistem ini berupa poin kesehatan yang dihitung menggunakan algoritma fuzzy dari data sensor. Sistem yang dirancang telah diuji dengan mencocokkan hasil perhitungannya dengan hasil perhitungan aplikasi Matlab dan didapati keduanya menampilkan hasil yang sama. Dari penelitian ini, pengukuran sensor HC-SR04 dan sensor LDR cukup akurat dengan posisi yang benar, serta penggunaan algoritma fuzzy adalah pilihan yang tepat karena perhitungan sesuai dengan perkiraan manusia. Dalam implementasinya, pengguna mendapatkan peringatan langsung jika kondisi penggunaan buruk untuk kesehatan dan pengguna dapat melihat riwayat penggunaan elektronik dari aplikasi dalam bentuk grafik. Secara umum penelitian ini dapat dijadikan sebagai sarana bagi masyarakat untuk menjaga kesehatan mata.

References

P. Komputer Untuk Kesehatan Mata Berbasis Arduino-Uno Ardianto Pranata, B. Anwar, P. Studi Sistem Komputer, S. Triguna Dharma, and A. Maritim Indonesia, “Implemantasi Fuzzy Logic Pada Sistem Monitoring,†vol. 17, no. SAINTIKOM, pp. 211–213, 2018, doi: 10.53513/jis.v17i2.46.

Y. Insani and N. Wunaini, “Hubungan Jarak Mata dan Intensitas Pencahayaan terhadap Computer Vision Syndrome Effect of Eye Distance and Lighting Intensity with the Computer Vision Syndrome,†2018. doi: 10.29241/jmk.v4i2.120.

Saminan, “EFEK BEKERJA DALAM JARAK DEKAT TERHADAP KEJADIAN MIOPIA Saminan,†2013.

Y. Ariaty, H. Kumaladewi Hengky, and Arfianty, “FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TERJADINYA MIOPIA PADA SISWA/I SD KATOLIK KOTA PAREPARE,†2019. [Online]. Available: http://jurnal.umpar.ac.id/index.php/makes

“Computer Workstations eTool.†[Online]. Available: https://www.osha.gov/etools/computer-workstations/components/monitors

G. P. Kurmasela, J. S. M. Saerang, and L. Rares, “HUBUNGAN WAKTU PENGGUNAAN LAPTOP DENGAN KELUHAN PENGLIHATAN PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SAM RATULANGI,†2013. doi: 10.35790/ebm.v1i1.4361.

F. Titan Syifa, G. Prayoga, and M. Alfin Amanaf, “Sistem Pengaman Kunci Kontak Sepeda Motor Melalui Android Berbasis NodeMCU ESP8266,†2020.

J. Prayudha, D. Nofriansyah, and M. Ikhsan, “OTOMATISASI PENDETEKSI JARAK AMAN DAN INTENSITAS CAHAYA DALAM MENONTON TELEVISI DENGAN METODE PERBANDINGAN DIAGONAL LAYAR BERBASIS MIKROKONTROLER ATMEGA 8535.â€

P. Studi Sistem Komputer and S. Triguna Dharma, “Otomatisasi Tingkat Kecerah Layar (Screen Brightness) Pada Laptop Menggunakan Teknik Komunikasi Serial Berbasis Arduino Saniman,†Jurnal Sains Manajemen Informatika dan Komputer, vol. 19, no. 1, pp. 128–138, 2020, doi: doi.org/10.53513/jis.v19i1.233.

H. Gusdevi, M. Naseer, S. Wahyudi, A. Hertadi Rustam, and S. Tinggi Teknologi Bandung, “PROTOTYPE ALAT MONITORING JARAK AMAN KETIKA BERKENDARA BERBASIS ANDROID MENGGUNAKAN ARDUINO-UNO,†no. 378, p. 5224000, 2019.

S. Nduru, A. Alhadfiz, and D. Helsa Pane, “Implementasi Metode Fuzzy Berbasis Internet Of Things (IoT) Untuk Peringatan Banjir,†2022. doi: 10.53513/jursik.v1i1.4805.

F. Azmi, I. Fawwaz, Muhathir, and N. P. Dharshinni, “Rancang Bangun Water Level Detection Dengan Sensor Ultrasonik Berbasis Fuzzy Logic,†Journal of Information Technology Education: Research, vol. 3, no. 1, pp. 142–149, 2019, doi: 10.31289/JITE.V3I1.2668.

Downloads

Published

2023-01-07