Sistem Pendukung Keputusan Dalam Pemberian Surat Izin Gangguan (HO) Industri Pada Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Deli Serdang Dengan menggunakan Metode Multi Factor Evaluation Process (MFEP)

Authors

  • Ahmad Fitri Boy STMIK Triguna Dharma
  • Ismawardi Santoso STMIK Triguna Dharma
  • Ita Mariami STMIK Triguna Dharma

DOI:

https://doi.org/10.53513/jsk.v1i2.33

Keywords:

Izin Gangguan Industri, MFEP, Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Perizinan Terpadu

Abstract

Izin gangguan (HO) industri adalah izin tempat usaha yang diberikan kepada orang pribadi atau badan di lokasi tertentu yang dapat menimbulkan bahaya kerugian dan gangguan yang termasuk golongan perusahaan industri. Pada dasarnya perusahaan industri wajib memiliki izin gangguan didasarkan atas Peraturan Daerah Kabupaten Deli Serdang No. 6 Tahun 2011 tentang izin gangguan, yang menyatakan setiap orang pribadi atau badan yang menyelenggarakan atau melakukan kegiatan usaha dan atau memilki tempat usaha wajib memilki Izin Gangguan dari Bupati. Berdasar Peraturan Pemerintah tersebut, diperlukan sebuah sistem yang dapat memudahkan dalam pengambilan keputusan dalam pemberian surat izin gangguan industri. Multi factor Evaluation Process (MFEP) merupakan metode yang dapat digunakan untuk masalah berbasis multi kriteria. Dalam penelitian Metode ini dapat memberikan solusi untuk memutuskan pemberian surat izin gangguan (HO) industri pada Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Deli Serdang sehingga tidak ada kesalahan di dalam peruntukannya. Hasil yang diharapkan dari penelitian adalah terciptanya suatu perangkat lunak yang dapat memberikan solusi secara efektif dan efisien di dalam menyelesaikan permasalahan diatas.

References

Dahria Muhammad, Ishak, Umi Fadilah Yanti. (Mei 2014). Pendukung Keputusan Seleksi Calon Polri Baru Di Polda Kota Medan Menggunakan Metode MultiFactor Evaluation Process (MFEP), Saintikom, 13(2), 85

Drs. Sitorus Lamhot, M.Kom. (2015). Algoritma dan Pemrogaman. Yogyakarta : Penerbit Andi.

Hermawan C.Widyo. (2009). Visual Basic 2008. Yogyakarta: Penerbit Andi .

Kusrini. (2007). Konsep dan Aplikasi Sistem Pendukung Keputusan. Yogyakarta : Penerbit Andi.

Rosa A.S M. Shalahuddin. (2014). Rekayasa Perangkat Lunak. Bandung : Penerbit Informatika.

Tata Sutabri. (2013). Analisis Sistem Informasi. Yogyakarta: Penerbit Andi

Theresia Ari Prabawati. (2007). Microsoft Office Access 2007. Yogyakarta: Penerbit Andi.

Downloads

Published

2018-07-22