ImplementasiI Metode AHP Dalam Menganalisis Kriteria Dalam Pemilihan Bibit Sapi Potong
DOI:
https://doi.org/10.53513/jsk.v2i2.131Keywords:
SPK, AHP, Bibit SapiAbstract
Peran daging sapi sangatlah dibutuhkan masyarakat untuk menunjang kebutuhan pokok. Daging sapi dikategorikan sebagai makanan yang banyak mengandung protein yang cukup tinggi. Disamping itu, daging sapi yang memiliki kualitas sehat disebabkan karena bibit sapi yang baik. Akan tetapi keterbatasan pengetahuan peternak dalam memilih bibit sapi potong membuat peternak masih menggunakan cara tradisional yaitu memilih hanya berdasarkan harga yang terjangkau. Hal ini mengakibatkan kriteria pendukung pemilihan bibit sapi potong yang baik menjadi terabaikan seperti berat, lebar, tektur tulang dan lainnya. Sehingga berdampak pada kualitas dari daging sapi menurun dan merugikan peternak. Maka peternak harus memiliki pengetahuan untuk mengetahui faktor penunjang bibit sapi potong itu baik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kriteria dalam pemilihan bibit sapi potong. Analisis yang akan dilakukan menggunakan penerapan teknologi informasi yaitu dengan analisis Analytical Hierarchy Process (AHP). Berdasarkan hasil yang dicapai, maka kriteria yang paling utama adalah ukuran perut, rangka tubuh, lebar dada, berat badan, bentuk kaki, tekstur tulang kaki, panjang dan tinggi tubuh, serta tekstur bulu dan mata.References
Sari, R. E., & Saleh, A. (2014). Penilaian kinerja dosen dengan menggunakan metode AHP (Studi kasus: di STMIK Potensi Utama Medan). In Seminar Nasional Informatika 2014.
Kusuma, S. B., Ngadiyono, N., & Sumadi, S.(2017). ESTIMASI DINAMIKA POPULASI DAN PENAMPILAN REPRODUKSI SAPI PERANAKAN ONGOLE DI KABUPATEN KEBUMEN PROVINSI JAWA TENGAH. Buletin Peternakan, 41(3), 230-242.
Oktaputra, A. W., & Noersasongko, E. (2014). Sistem Pendukung Keputusan Kelayakan Pemberian Kredit Motor Menggunakan Metode Simple Additive Weighting pada Perusahaan Leasing HD Finance. Progr. Stud. Sist. Inf.-S1, Fak. Ilmu Komput. Univ. Dian Nuswantoro, Semarang, 1-9.
Ruskan, E. L., Ibrahim, A., & Hartini, D. C. (2013). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Hotel Di Kota Palembang Dengan Metode Simple Additive Weighting (SAW). Jurnal Sistem Informasi, 5(1).
Saragih, S. H. (2013). Penerapan Metode Analitycal Hierarchy Process (AHP) pada Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Laptop. Pelita Informatika Budi Darma, 4(2).
Sulistiyono, M. (2016). Sistem Penunjang Keputusan untuk Seleksi Calon Guru Menggunakan Analytical Hierarchy Process (Ahp). Data Manajemen dan Teknologi Informasi (DASI), 17(2), 62-66