Implementasi Data Mining untuk Memprediksi Penghasilan Penjualan Handphone di Toko Ponsel Takasimura dengan Metode Rough Set

Authors

  • zainudin ansari STMIK Triguna Dharma
  • Kamil Erwansyah STMIK Triguna Dharma
  • Ahmad Calam STMIK Triguna Dharma

DOI:

https://doi.org/10.53513/jct.v4i2.953

Abstract

Toko Ponsel Takasimura adalah perusahaan yang menjual berbagai produk handphone dan barang-barang yang berkaitan dengan handphone tersebut. Perusahaan ini mempunyai hasrat untuk mengembangkan usahanya lebih maju lagi, sehingga dapat mengusai pangsa pasar di Kota Medan. Didalam proses pengembangan usaha harus ada penghasilan yang ditargetkan khususnya penghasilan penjualan handphone, akan tetapi perusahaan kesulitan dalam menentukan naik turunnya penghasilan penjualan handphone.                Salah satu cara untuk untuk mencapai hal tersebut, tentunya perlu dilakukan kajian terhadap data-data penghasilan penjualan khususnya penghasilan penjualan handphone pada priode sebelumnya, sehingga dapat diprediksi faktor-faktor apa saja yang dapat memicu naik turunnya penghasilan penjualan produk handphone. Berdasarkan permasalahan diatas maka dibuatlah analisa handphone pada data penghasilan penjualan handphone di Toko Ponsel Takasimura. Peneliti akan membuat aplikasi yang dapat memprediksi  faktor-faktor penyebab naik turunnya penghasilan penjualan handphone menggunakan metode Rough Set.                Hasil penelitian ini adalah : Pertama merancang sebuah sistem aplikasi yang mengadopsi Metode Rough Set dengan cara menganalisa permasalahan yang terjadi berkenaan dengan memprediksi penghasilan penjualan, serta menngunakan perancangan UML, rancangan masukan (input), dan rancangan keluaran (output), Kedua Menerapkan Metode Rough Set untuk memprediksi penghasilan penjualan handphone diperlukan dahulu database dan desain program, kemudian lakukan pengkodean program menggunakan bahasa pemrograman berbasis Desktop, Ketiga Mengimplementasikan aplikasi memprediksi penghasilan penjualan menggunakan Metode Rough Set dengan cara menguji sistem yang telah dirancang dan melihat kinerja dalam pemecahan masalah, yaitu kebuituhan sistem (perangkat keras dan perangkat lunak). 

References

Alfannisa, A. F. 2018. Penerapan Data Mining Untuk Analisa Pola Pembelian Konsumen Dengan Algoritma FP-Growth Pada Data Transaksi Penjualan Spare Part Motor. Kumpulan Jurnal Ilmu Komputer (KLIK), 5(1), 29.

Andika, P. 2016. Penerapan Teory Rough Set Untuk Memprediksi Tingkat Kelulusan Siswa Dalam Ujian Nasional Pada SMA Negeri 5 Kota Banda Aceh. Journal of Islamic Science and Technology, 2(1), 76.

Atikaisma (2016, Februari 25). Pengertian dan Sejarah Teknologi Handphone. Ditemukenali 25 , dari http://blog.unnes.ac.id/atikaisma/2016/02/25/pengertian-dan-sejarah-teknologi-handphone

Heni, S. 2017. Penerapan Data Mining Dalam Pengelompokkan Penderita Thalassaemia. Jurnal Nasional Teknologi dan Sistem Informasi, 3(2), 1.

Shalahuddin, R. A, S, M. (2013). Rekayasa Perangkat Lunak. Bandung : Informatika

Downloads

Published

2022-08-02

URN