Implementasi Sistem Pakar Mendiagnosa Penyakit Pada Tanaman Pepino (Solanum Muricatum) Menggunakan Teorema Bayes

Authors

  • Nova Natalia Kristina Sitorus STMIK Triguna Dharma
  • Widiarti Rista Maya STMIK Triguna Dharma
  • Rico Imanta Ginting STMIK Triguna Dharma

DOI:

https://doi.org/10.53513/jct.v3i8.4646

Abstract

  Tanaman pepino dalam proses pembudidayaan sangat rentan terserang penyakit penyakit. Penyakit pada tanaman pepino disebabkan oleh jamur, bakteri, virus, keadaan tanah serta keadaan cuaca. Penyakit penyakit dapat menyerang bagian-bagian tanaman pepino seperti akar, batang, daun dan buah yang mengakibatkan tanaman pepino jadi rusak dan mati, bahkan dapat mengakibatkan gagal panen, sehingga produksi tanaman pepino menurun. Diagnosis penyakit tanaman pepino membutuhkan seorang pakar atau ahli untuk menghasilkan diagnosis yang tepat. Namun demikian, keterbatasan waktu yang dimiliki seorang pakar atau ahli untuk melakukan penyuluhan kepada petani, disamping itu jumlah ahli pertanian atau pakar tidak sebanding dengan jumlah petani yang ada sekarang.  Untuk mengatasi masalah tersebut, salah satunya dengan membangun sistem pakar. Dengan adanya bantuan teknologi komputer sistem pakar ini diharapkan dapat membantu mempermudah dalam mendiagnosa gejala penyakit tanaman pepino. Untuk mendiagnosa gejala penyakit tanaman pepino, sistem pakar ini menggunakan metode Teorema Bayes dalam penalaran gejala penyakit sehingga menghasilkan sebuah kesimpulan hasil diagnosa.  Hasil dari penelitian ini berupa sebuah sistem yang dapat mendiagnosa spenyakit tanaman pepino. Sehingga dengan adanya sistem pakar ini bisa mempermudah user mendapatkan informasi tentang gejala dan penyakit tanaman pepino. Sehingga dapat membantu user dalam menemukan saran dan solusi terhadap penyakit tanaman pepino yang terjadi. 

Author Biographies

Nova Natalia Kristina Sitorus, STMIK Triguna Dharma

Sistem Informasi

Widiarti Rista Maya, STMIK Triguna Dharma

Teknik Komputer

Rico Imanta Ginting, STMIK Triguna Dharma

Sistem Komputer

References

Sainal Edi Akmal, "Uji Aktifitas Antibakteri Ekstrak Buah Pepino Terhadap Pertumbuhan Bakteri E. Coli", Jurnal Farmasi Sandi Karsa, 2019.

Wawan Wardiana et al., "Aplikasi Sistem Pakar Tes Kepribadian Berbasis Web," Jurnal Pusat Penelitian Informatika, vol. 1, no. 1, 2017.

Fricles Ariwisanto Sianturi, "ANALISA METODE TEOREMA BAYES DALAM MENDIAGNOSA KEGUGURAN PADA IBU HAMIL BERDASARKAN JENIS MAKANAN," Jurnal TEKINKOM, vol. 2, 2019.

Ferdinan Bangun, "Sistem Pakar Mendiagnosa Penyakit TBC Menggunakan Metode Teorema Bayes", Jurnal Edik Informatika, 2019.

Hamsinah, Ririn, "Pengembangan Ekstrak Etanol Buah Pepino Degan Variasi Bahan Pengikat", Jurnal Farmasi Galenika, 2020.

Downloads

Published

2020-08-30

URN