Penerapan Metode Organization Rangement Et Synthese De Donnes Relationnelles (ORESTE) Dalam Menentukan Kelayakan Penerima Beasiswa Kuliah Gratis Jenjang S2 Pada Kantor Dinas Pertanian Provinsi Sumatera Utara

Authors

  • Fanesa Nurul Amalia STMIK Triguna Dharma
  • Asyahri Hadi Nasyuha STMIK Triguna Dharma
  • Elfitriani Elfitriani STMIK Triguna Dharma

DOI:

https://doi.org/10.53513/jct.v4i7.4220

Abstract

Dinas Pertanian Provinsi Sumatera Utara akan memberikan beasiswa gratis jenjang S2 untuk pegawai terbaik. Pegawai yang diikutsertakan berjumlah 15 orang nya akan dipilih 3 orang. Dalam pengambilan keputusan, kantor Dinas melakukan secara manual atau langsung serta tidak memperhatikan banyak hal dan terkesan pemilihan tersebut berdasarkan hubungan kedekatan (subjektif). Untuk mengambil keputusan menentukan pegawai yang akan dipilih untuk mendapatkan beasiswa gratis jenjang S2 diselesaikan dengan menerapkan suatu ilmu pengambilan keputusan yaitu Sistem Pendukung Keputusan (SPK). SPK dirancang untuk mendukung seluruh tahap pengambilan keputusan mulai dari mengidentifikasi masalah, memilih data, serta menentukan pendekatan yang digunakan dalam proses pengambilan keputusan, sampai mengevaluasi pemilihan. SPK ini menggunakan salah satu metode yaitu Organization Rangement Et Synthese De Donnes Relationnelles (ORESTE), merupakan metode yang dibangun untuk menyesuaikan kondisi dari sekumpulan alternatif berdasarkan kriteria, sehingga dapat menyelesaikan permasalahan. Dari sistem yang dirancang dapat dilakukan proses perhitungan terhadap nilai alternatif berdasarkan nilai kriteria, dari proses perhitungan sistem menghasilkan nilai preferensi yaitu nilai akhir dari keputusan yang diurutkan dari nilai terendah ke nilai terbesar yang disebut perangkingan, sehingga hasil yang diperoleh yaitu nilai tertinggi dari perangkingan akan dipilih pegawai terbaik untuk mendapatkan beasiswa gratis jenjang S2 pada Kantor Dinas Pertanian Provinsi Sumatera Utara.

Author Biographies

Fanesa Nurul Amalia, STMIK Triguna Dharma

Sistem Informasi

Asyahri Hadi Nasyuha, STMIK Triguna Dharma

Sistem Informasi

Elfitriani Elfitriani, STMIK Triguna Dharma

Manajemen Informatika

References

H. Budiman, “Peran Teknologi Informasi Dan Komunikasi Dalam Pendidikan,†Al-Tadzkiyyah J. Pendidik. Islam, vol. 8, no. 1, hal. 31, 2017, doi: 10.24042/atjpi.v8i1.2095.

A. Furoida dan S. Sutikno, “Sistem Pendukung Keputusan Penerima Zakat Dengan Metode Simple Additive Weighting,†InfoTekJar (Jurnal Nas. Inform. dan Teknol. Jaringan), vol. 2, no. 1, hal. 73–78, 2017, doi: 10.30743/infotekjar.v2i1.160.

F. Yani, “Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi di STMIK Atma Luhur Pangkalpinang dengan Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP),†J. Nas. Teknol. dan Sist. Inf., vol. 2, no. 2, hal. 109–118, 2016, doi: 10.25077/teknosi.v2i2.2016.109-118.

A. Ridlan, “Penggunaan SistemPendukung Keputusan dengan Menggunakan Metode Analytical Hirarchy Process (AHP) dalam Menyeleksi Kelayakan Penerima Beasiswa,†METIK J., vol. 2, no. 1, hal. 28–33, 2018, [Daring]. Tersedia pada:

F. A. Sianturi, B. Sinaga, P. M. Hasugian, T. Informatika, dan S. Utara, “FUZZY MULTIPLE ATTRIBUTE DECISION MACKING DENGAN,†vol. 3, no. 1, hal. 63–68, 2018.

A. Octavia, “Sistem Pendukung Keputusan Untuk Menentukan Mutasi Karyawan dengan Menggunakan Metode Oreste ( Studi Kasus : PDAM Tirta Deli Kab . Deli Serdang ),†vol. 6, no. 6, hal. 570–574, 2019.

Downloads

Published

2021-07-30

Issue

Section

Articles

URN