Implementasi Data Mining Untuk Mengestimasi Kebutuhan Persediaan Roti Panggang Di Junction Cafe Dengan Menggunakan Metode Regresi Linier Berganda

Authors

  • Tengku Ariansyah STMIK Triguna Dharma
  • Purwadi Purwadi STMIK Triguna Dharma
  • Suardi Yakub STMIK Triguna Dharma

DOI:

https://doi.org/10.53513/jct.v1i8.3674

Abstract

Persediaan roti adalah permasalahan yang sering dihadapi oleh Junction Cafe Medan. Persediaan roti dapat memberikan pengaruh positive dan negative, seperti jumlah persediaan yang tidak memenuhi keinginan konsumen, itu bisa membuat tamu kecewa dan dapat berpindah ke Cafe lainnya. Namun jika persediaan terlalu banyak itu akan membuat penjamuran pada roti. Untuk mengatur persediaan roti agar tidak berlebihan ataupun kurang, dibutuhkan suatu perkiraan atau prediksi roti dalam kurun waktu tertentu, teknik prediksi dapat menggunakan keilmuan data mining  Maka dari itu perlu dilakukannya optimalisasi untuk mengestimasi persediaan roti secara terperinci dan akurat. Perusahaan juga dianggap perlu membuat sebuah database yang mengimplementasikan konsep Data Mining. penerapan Data Mining mampu menjadi solusi dengan menganalisa data. Perlu diketahui bahwa Data Mining merupakan suatu alat yang memungkinkan para pengguna untuk mengakses secara cepat data dengan jumlah yang besar. Pengertian yang lebih khusus lagi dari data mining, yaitu suatu alat dan aplikasi menggunakan analisis statistik pada data. Metode yang  digunakan  dalam penelitian ini adalah  Regresi  Linier  Berganda.  metode  ini  cocok untuk  digunakan  dalam  penelitian  ini,karena  dapat  mengetahui  seberapa  besar  pengaruh variabel   bebas   terhadap   variabel   terikat   baik   secara   parsial   maupun   secara  bersama-sama. Hasil penelitian merupakan terciptanya sebuah aplikasi yang dapat mengestimasi persediaan roti pada Junction Café yang nantinya diharapkan dapat membantu dalam menentukan persediaan roti yang harus ada kedepannya..

Author Biographies

Tengku Ariansyah, STMIK Triguna Dharma

Sistem Informasi

Purwadi Purwadi, STMIK Triguna Dharma

Manajemen Informatika

Suardi Yakub, STMIK Triguna Dharma

Sistem Informasi

References

Dr. Suyanto. 2019. Data Mining untuk klasifikasi dan klasterisasi data.

Edisi revisi

P. Studi, S. Informasi and S. H. Musirawas Jln Jend Besar Soeharto Kel Lubuk Kupang Kec Lubuklinggau Selatan I Kota Lubuklinggau, "DATA MINING DENGAN METODE CLUSTERING UNTUK PENGOLAHAN INFORMASI PERSEDIAAN ROTI PADA MAWAR BAKERY BERBASIS WEB Elmayati," Jurnal Pelita Informatika, vol. 16, no. 4, 2017.

Amrin, "DATA MINING DENGAN REGRESI LINIER BERGANDA UNTUK PERAMALAN TINGKAT INFLASI," 2016

4. F. A. Hermawati, "Data Mining," 2016.

A.M. Hairin. 2015. Belajar tuntas Vb. Net 2016 (dari dasar sampai mahir).

Dr. Willy Abdillah, M.Sc.. Metode Penelitian Terpadu Sistem Informasi

Pemodelan

Pembuatan roti tawar dari tepung singkong dan tepung kedelai A

Arlene, JR Witono, M Fransisca - Simp. Nas. RAPI, 2015

Siska Tristanti Sutjiadi, Baju Bawono, Jurnal Pengendalian Persediaan Bahan Baku Roti di UD Minang (2015)

Downloads

Published

2018-11-27

URN