Human Capital Management System Menggunakan Kombinasi Metode AHP Dan TOPSIS Untuk Penilaian Kualitas Kinerja Karyawan Pada Syaamil Qur’an Cabang Medan
DOI:
https://doi.org/10.53513/jct.v2i6.3293Abstract
Human capital merupakan bidang penting dalam manajemen sumber daya manusia yang melatih kemampuan individu, kepemimpinan, dan efektifitas dalam kelompok kerja sehingga dapat mencapai kualitas kerja yang baik. Human capital management system mempunyai tujuan untuk pengontrolan kualitas kerja dan meminimalisir segala bentuk kelemahan dalam operasional Perusahaan. Syaamil Qur’an yang hingga saat ini memiliki 1.438 Mitra Toko dan 3.872 Reseller di seluruh Indonesia perlu adanya pengontrolan kualitas kinerja secara konsisten dan objektif guna mengetahui perkembangan kualitas kerja yang berdampak langsung pada target penjualan produk. Metode AHP digunakan untuk pembobotan nilai kepentingan setiap kriteria penilaian, dan hasil pembobotan nilai kriteria tersebut dapat digunakan untuk menentukan penilaian kinerja karyawan dengan menggunakan metode TOPSIS sehingga dapat menghasilkan keputusan penilaian kualitas kerja yang konsisten. Sistem pendukung keputusan dibangun dengan penerapan kombinasi AHP dan TOPSIS untuk memudahkan dalam menganalisa dan mengevaluasi kualitas kinerja karyawan secara sistematis dan bersifat objektif. Sehingga dapat memberikan solusi terbaik dalam mengatasi permasalahan penurunan kualitas kinerja karyawan dalam perusahaan.References
I. Sukoco and D. Prameswari, “Human Capital Approach To Increasing Productivity of Human Resources Management,†AdBispreneur, vol. 2, no. 1, pp. 93–104, 2017, doi: 10.24198/adbispreneur.v2i1.12921.
S. N. M. Fajar Ikhsan, “Perancangan Penilaian Kinerja Pegawai Berbasis Web Dengan Metode Rating Scale,†J. Rekayasa Inf., vol. 9, no. 1, pp. 1–5, 2020.
S. N. Evita, W. O. Z. Muizu, and R. T. W. Atmojo, “Penilaian Kinerja Karyawan Dengan Menggunakan Metode Behaviorally Anchor Rating Scale dan Management By Objectives (Sudi kasus pada PT Qwords Company International),†Pekbis J., vol. 9, no. 1, pp. 18–32, 2017.
S. D. Dicky Nofriansyah, Multi Criteria Decision Making (MCDM) pada Sistem Pendukung Keputusan, 1st ed. Yogyakarta: Deepublish CV Budi Utama, 2017.
S. Rakasiwi, “Sistem Pendukung Keputusan Dalam Menentukan Penilaian Kinerja Guru Dengan Metode Analytical Hierarchy Process (Ahp),†Simetris J. Tek. Mesin, Elektro dan Ilmu Komput., vol. 9, no. 2, pp. 1001–1008, 2018, doi: 10.24176/simet.v9i2.2528.
I. Herman Firdaus, G. Abdillah, F. Renaldi, and U. Jenderal Achmad Yani Jl, “Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Karyawan Terbaik Menggunakan Metode Ahp Dan Topsis,†Semin. Nas. Teknol. Inf. dan Komun., vol. 2016, no. Sentika, pp. 2089–9815, 2016.
A. Mubarok, H. D. Suherman, Y. Ramdhani, and S. Topiq, “Sistem Pendukung Keputusan Kelayakan Pemberian Kredit Dengan Metode TOPSIS,†J. Inform., vol. 6, no. 1, pp. 37–46, 2019, doi: 10.31311/ji.v6i1.4739.