Implementasi Sistem Pakar Dalam Mendignosa Penyakit Tanaman Manggis Menggunakan Metode Dempster Shafer
DOI:
https://doi.org/10.53513/jct.v2i4.2297Abstract
Manggis merupakan salah satu jenis tanaman buah yang cukup banyak dibudidaya di Indonesia. Perkembangan tanaman manggis di wilayah Kecamatan Sibolangit cukup pesat dan berkembang dengan baik. Hingga dapat dikirim ke berbagai daerah di Sumatera Utara termasuk Kota Medan. Produksi buah manggis di Indonesia dilaporkan selalu mengalami kenaikan sejak tahun 2012. Produksi buah manggis pada tahun 2012 sebanyak 72.634 ton, meningkat menjadi 105.558 ton pada tahun 2016 dan terakhir pada tahun 2018 meningkat menjadi 106.558 ton. Selama ini dalam penanganan penyakit tanaman manggis harus menunggu tenaga ahli dari Dinas Pertanian Kabupaten Deli Serdang dan itu tentunya membutuhkan waktu yang cukup lama. Jika dibiarkan berlarut-larut maka akan menyebabkan kerugian yang cukup besar bagi petani. Untuk mengatasi masalah yang dijelaskan diatas, salah satunya dengan membangun sistem pakar. Dengan adanya bantuan teknologi komputer sistem pakar ini diharapkan dapat membantu mempermudah dalam mendiagnosa gejala penyakit tanaman manggis. Untuk mendiagnosa gejala penyakit tanaman manggis, sistem pakar ini menggunakan metode Dempster Shafer dalam penalaran gejala penyakit sehingga menghasilkan sebuah kesimpulan hasil diagnosa. Hasil dari penelitian ini berupa sebuah sistem yang dapat mendiagnosa penyakit Manggis. Sehingga dengan adanya sistem pakar ini bisa mempermudah user mendapatkan informasi tentang gejala dan penyakit tanaman manggis. Sehingga dapat membantu user dalam menemukan saran dan solusi terhadap penyakit tanaman manggis yang terjadi.References
Anggraeni Janar Wulan, Bagian Anatomi, and Fakultas Kedokteran, "Buah Manggis (Garcinia mangostana L.) sebagai Alternatif Pelindung Memori Prosiding Seminar Presentasi Artikel Ilmiah Dies Natalis FK Unila ke 13," 2016.
Lola Fida Putri, "Perancangan Aplikasi Sistem Pakar Penyakit Roseola Dengan Menggunakan Metode Certainty Factor," Jurnal Sistem Komputer dan Informatika (JSON), vol. 1, no. 2, p. 107, Jan. 2020.
Lince Tomoria Sianturi and Tegar Sabatia Tarigan, "Penerapan Sistem Pakar Menggunakan Metode Nearest Neighbor Mendiagnosa Gangguan Kesehatan Pengguna Minuman Keras," Jurnal Media Informatika Budidarma, vol. 3, no. 1, p. 37, Mar. 2019.
Darsin, "Perancangan Sistem Pendiagnosa Penyakit Hepatitis Dengan Metode Case Based Reasoning (CBR) Darsin 1) , Mira Febriana Sesunan 2)," 2019.
Aggy Pramana Gusman, Dian Maulida, and Eva Rianti, "Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Kista Ovarium Dengan Metode Forward Chaining," vol. 6, no. 1, pp. 8-18, 2019.
Rusmin Saragih, Denny Jean Cross Sihombing, and Elvika Rahmi, "Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Kelapa Sawit Menggunakan Metode Dempster Shafer Berbasis Web," Journal of Information Technology and Accounting, vol. I, no. 1, pp. 2614-4484, 2018.
Hansel Pratama and Sandy Kosasi, "Perancangan Sistem Pakar Pendeteksi Kerusakan Komponen Jaringan Menggunakan Metode Case Based Reasoning," 2019.