Sistem Pendukung Keputusan Menentukan Indukan Terbaik Ikan Platy Pedang Pada Bayur Aquarium Menggunakan Metode Multi Objective Optimization On The Basis Of Ratio Analysis (MOORA)

Authors

  • Ryan Ramadhanu STMIK TRIGUNA DHARMA
  • Ahmad Fitri Boy STMIK TRIGUNA DHARMA
  • Muhammad Syaifuddin STMIK TRIGUNA DHARMA

DOI:

https://doi.org/10.53513/jct.v2i7.2149

Abstract

Bayur  Aquarium  merupakan  tempat  budidaya  sekaligus  toko  ikan  hias  air tawar  yang  menjual dan  membudidayakan ikan  hias air  tawar.  Salah  satu jenis  ikan  yang  dibudidayakan  Bayur  Aquarium  adalah ikan platy  pedang. Permintaan  akan  ikan  platy  pedang  dipasaran  meningkat,  akan  tetapi kualitasi  induk  ikan  platy  pedang  yang  saat  ini  menurun  membuat  jangka waktu  budidaya  semakin  lama  serta  kualitas  benihnya  yang  kurang  bagus dikarenakan  indukan  yang  terlalu  muda  atau  terlalu  tua.  Sehingga  benih hasil  panen  banyak  yang  mati  atau  kualitasnya  tidak  baik.  Untukmendapatkan  benih  ikan  platy  pedang  yang  bagus,  peneliti  harus  mencari indukan  yang  berkualitas  terlebih  dahulu.  Sebelum  memijahkan,  indukan platy  pedang  harus  diberi  makan  yang  banyak  serta  vitamin  yang  cukup terlebih dahulu agar meningkatkan produksinya.Dengan  menerapkan  sistem  pendukung  keputusan  dalam  menentukan Indukan  Terbaik  Ikan  Platy  Pedang  sehingga  mempermudah  Bayur Aquarium  dalam  memilih  indukan  yang  berkualitas.  Dimana  sistem pendukung  keputusan  merupakan  sistem  komputer  untuk  pengolahan  data yang  bersumber  dari  beberapa  masalah  semi  terstruktur  maupun  tidak terstruktur  yang  spesifik  menjadi  sebuah  informasi.  Dan  dibuat menggunakan metode Multi Objective Optimization On The Basis Of Ratio Analysis  (MOORA),  metode ini  merupakan  metode  pengambilan keputusan yang memiliki tingkat kemudahan untuk dipahami dalam memisahkan bagian subjektif dari suatu proses evaluasi kedalam kriteria bobot keputusan dengan beberapa atribut pengambilan keputusan dalam konsep perangkingan.Hasil  permasalahan  tersebut  adalah  berupa  aplikasi  pengimplementasian Sistem Pendukung Keputusan dengan menggunakan metode Multi Objective Optimization On The Basis Of Ratio Analysis yang nantinya dapat membantu Bayur Aquarium dalam mnentukan indukkan terbaik ikan platy pedang.

References

D. Rachmawati et al., “ANALISIS TINGKAT KECERAHAN WARNA IKAN PLATY PEDANG (

Xiphophorus helleri ) MELALUI PENAMBAHAN ASTAXANTHIN DENGAN DOSIS BERBEDA

PADA PAKAN KOMERSIAL menjadi 5 kategori warna dasar yaitu pakan merupakan salah satu

faktor Astaxantin yang ditambahkan dalam pa,†vol. 13, no. 1, pp. 58 –67, 2016.

D. N. Cahyo and M. Zunaidi, “Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Induk Ikan Lele yang

Berkualitas Untuk Meningkatkan Produksi Benih Ikan Lele Menggunakan Metode MOORA ( MultiObjective Optimization On The Basis Of Ratio Analysis ),†vol. 6, no. 3, pp. 233–239, 2019.

S. Wardani and S. Ramadhan, “Analisis Sistem Pendukung Keputusan Menggunakan Metode

MOORA Untuk Merekomendasikan Alat Perekam Suara,†vol. 2, no. 1, pp. 1–9, 2019.

M. Handayani and N. Marpaung, “Implementasi Metode Weight Aggregated Sum Product

Assesment (Waspas) Dalam Pemilihan Kepala Laboratorium,†Semin. Nas. R. 2018 ISSN 2622-9986

STMIK R. R. ISSN 2622-6510 , vol. 9986, no. September, pp. 253 – 258, 2018.

S. Manurung, “SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN GURU DAN PEGAWAI

TERBAIK MENGGUNAKAN METODE MOORA,†J. SIMETRIS, vol. 9, no. 1, pp. 701–706, 2018.

K. Hati and F. Aprilyani, “Metode Multi Objective Optimization on the Basis of Ratio Analysis

Pemilihan Jenis Bungkus Kopi Untuk Kerajinan Tas,†vol. 7, no. September, pp. 133–142, 2019.

Downloads

Additional Files

Published

2022-07-19

Issue

Section

Articles

URN