Sistem Pendukung Keputusan Menentukan Tingkat Kepuasan Terhadap Pelayanan RSUD. Deli Serdang Menggunakan Fuzzy Fam (Fuzzy Assosiative Memori)

Authors

  • Gidion Situmeang STIMK Trigunadharma Medan
  • Marsono M STIMK Triguna Dharma
  • Milfa Yetri STIMK Triguna Dharma

DOI:

https://doi.org/10.53513/jct.v2i1.1885

Abstract

 Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Deli Serdang sebagai instansi yang bertugas menyediakan pelayanan terhadap masyarakat di bidang kesehatan, tidak dapat terlepas dari berbagai permasalahanâ€permasalahan. Kualitas pelayanan merupakan kunci dari kepercayaan masyarakat, dalam hal ini pasien rumah sakit. Akan tetapi, rumah sakit seringkali mengalami kesulitan dalam mengukur kualitas pelayanannya. Para pimpinan perusahaan atau instansi yang bergerak di bidang pelayanan/jasa mengalami kesulitan dalam menentukan strategi yang berhubungan dengan peningkatan kualitas pelayanan akibat kesulitan dalam mengukur kualitas pelayanan tersebut. Akibatnya, pimpinan cenderung menggunakan intuisi setiap kali membuat keputusan strategis yang berhubungan dengan kualitas pelayanan. Tentu saja ketergantungan terhadap intuisi tersebut tidak selalu menghasilkan keputusan yang benar. Oleh karena itu, perlu dibuat suatu sistem pendukung keputusan yang membantu para pimpinan perusahaan/instansi tersebut dalam menentukan keputusan strategis yang berhubungan dengan peningkatan kualitas pelayanan. Adapun solusi terhadap permasalahan tersebut diatas yaitu dengan membangun suatu sistem pendukung keputusan untuk membantu dalam menentukan tingkat kepuasan masyarakat pada RSUD Deli Serdang. Dengan menggunakan sistem pendukung keputusan dapat memecahkan masalah yang dihadapi RSUD Deli Serdang. Adapun metode yang dipilih untuk mendukung pemecahan masalah diatas adalah Fuzzy Associative Memory.                 Hasil yang diperoleh dari sistem pendukung keputusan ini menunjukkan bahwa dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi dapat membantu perusahaan dalam menentukan pilihan yang tepat sesuai dengan pertimbangan dan perhitungan yang benar. Sistem pendukung keputusan ini dapat memberikan solusi atau penyelesaian terhadap permasalahan yang ada pada RSUD Deli Serdang.

References

N. A. H. Lia Ciky Lumban Gaol, “SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN TEAM LEADER SHIFT TERBAIK DENGAN MENGGUNAKAN METODE ARAS STUDI KASUS PT. ANUGRAH BUSANA INDAH Lia,†Inf. dan Teknol. Ilm., vol. 13, no. 1, pp. 16–21, 2018.

M. A. Hasmi, M. Mesran, and B. Nadeak, “Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Instruktur Fitness Menerapkan Metode Additive Ratio Assessment (Aras) (Studi Kasus : Vizta Gym Medan),†KOMIK (Konferensi Nas. Teknol. Inf. dan Komputer), vol. 2, no. 1, pp. 121–129, 2018, doi: 10.30865/komik.v2i1.918.

R. Lubis and A. Sari, “Implementasi Metode Additive Ratio Assessment ( Aras ) Dalam Pemilihan Sales Mobil Terbaik,†Sainteks 2019, pp. 372–383, 2019.

S. W. Sari and B. Purba, “Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Ketua Danru Terbaik Menggunakan Metode ARAS,†pp. 291–300, 2019.

L. Yulianti, H. L. Sari, and H. Hayadi, “Sistem Pendukung Keputusan Peserta KB Teladan Di BKKBN Bengkulu Menggunakan Pemrograman Visual Basic 6.0,†Media Infotama, vol. 8, no. 2, pp. 36–54, 2012.

Downloads

Additional Files

Published

2019-01-25

URN